
William Slater, Acting USAID Mission Director;Indonesia’s Coordinating Minister for Human Development and Cultural Affairs; and Dwi Rubiyanti Kholifah; Country Director for the Asian Muslim Action Network, delivered the keynote speeches at the event.
Dari tanggal 30 hingga 31 Maret 2022, USAID MADANI menjadi tuan rumah Indonesia Civil Society Forum (ICSF) 2022 dengan bekerja bersama 15 mitra internasional dan nasional. Profesor Muhadjir Effendy, Menteri Koordinator Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan Indonesia, dan William Slater, Plt Direktur USAID Indonesia, membuka acara tersebut. Lebih dari 350 aktivis OMS dan aktor pemerintah dari seluruh Indonesia berkumpul secara daring. Peserta memiliki kesempatan untuk berjejaring, mengumpulkan wawasan dan perspektif tentang isu-isu utama yang dihadapi oleh gerakan hak asasi manusia dan demokrasi Indonesia, dan lebih memahami peran OMS dalam mendukung demokrasi yang inklusif. ICSF 2022 menghasilkan 24 artikel berita di seluruh media cetak dan daring nasional.
Dalam sambutan pembukaannya, Menteri Muhadjir Effendy menekankan bahwa, dengan lebih dari 430.000 OMS di Indonesia, ada potensi besar berkolaborasi untuk meningkatkan pemahaman masyarakat tentang keragaman dan menciptakan demokrasi yang inklusif dan efektif di Indonesia. Kesimpulan utama dari acara ini termasuk kebutuhan untuk: (a) melanjutkan interaksi berkelanjutan antara kelompok masyarakat sipil dari berbagai sektor dan wilayah, memperluas kegiatan dari perkotaan ke daerah pedesaan, dan menggunakan bentuk komunikasi digital dan daring baru; (b) kesempatan untuk keterlibatan kritis dengan kebijakan moderasi beragama baru yang dikeluarkan oleh Kementerian Agama; (c) meningkatkan perlindungan warga negara dari disinformasi media daring dan penyalahgunaan media sosial; dan (d) melanjutkan penguatan instrumen hukum dan politik untuk melindungi hak-hak kelompok yang terpinggirkan, termasuk beragama/kepercayaa dan etnis minoritas. USAID MADANI saat ini sedang berkonsultasi dengan para lembaga mitra untuk memutuskan tindakan lanjutannya


