BerandaRuang BeritaBerita TerkiniBank Sampah Dukungan OMS Mitra USAID MADANI Raih Penghargaan Nasional untuk Inovasi

Bank Sampah Dukungan OMS Mitra USAID MADANI Raih Penghargaan Nasional untuk Inovasi

Jun 20, 2023

Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan memberi penghargaan kepada program bank sampah digital yang didukung OMS Mitra Utama USAID MADANI dalam perayaan Hari Lingkungan Hidup Sedunia pada tanggal 5 Juni 2023.

Lead Partner MADANI PDa Aisyiyah Serang menerima penghargaan dari Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan (KLHK) pada perayaan Hari Sampah Nasional. 
Foto: APP Sinar Mas

Lead Partner MADANI PDa Aisyiyah Serang menerima penghargaan dari Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan (KLHK) pada perayaan Hari Sampah Nasional.
Foto: APP Sinar Mas


Dalam kesempatan ini, program bank sampah digital ini meraih posisi ke-4 dalam kategori bank sampah nasional. Mitra Utama PD Aisyiyah di Serang (Banten) memainkan peran utama dalam memperkuat program bank sampah yang melibatkan transfer nontunai antar anggota. Aisyiyah Serang membantu program bank sampah ini membuka titik-titik pengumpulan baru di lokasi perwakilan Aisyiyah cabang Serang dan membantu memperluas jangkauan mereka ke bagian lain wilayah kabupaten tersebut. Sebagai bagian dari Simpul Belajar MADANI, Aisyiyah Serang membantu meningkatkan kapasitas teknis, akuntabilitas, dan keberlanjutan program bank sampah ini. Saat ini, lebih dari 4.000 keluarga pedesaan di wilayah Serang berpartisipasi dalam inisiatif pengelolaan sampah berbasis masyarakat ini. Strategi inovatif PD Aisyiyah tidak hanya berfungsi sebagai solusi untuk pengurangan limbah, tetapi juga meningkatkan mata pencaharian pedesaan dan membantu memenuhi permintaan beberapa industri. Sebagai contoh, inisiatif ini menarik perhatian PT. Indah Kiat Paper and Pulp, salah satu perusahaan kertas dan pulp terbesar di Indonesia. Bank Sampah Digital Serang menjalin kemitraan dengan perusahaan kertas dan pulp ini, memasok mereka dengan produk limbah berbasis kertas – dengan total lebih dari 20,5 ton sejak dimulainya kolaborasi mereka pada bulan Oktober 2022.