
Staff MADANI mempresentasikan pendakatan MADANi dalam Rapat Koordinasi Mitra Pembangunan Provinsi Jawa Timur.
Pada tanggal 17-18 Oktober 2023, BAPPEDA mengorganisir Rapat Koordinasi Mitra Pembangunan Provinsi Jawa Timur, dengan peserta dari UNICEF, USAID-MOMENTUM, USAID-ERAT, USAID-IUWASH TANGGUH, USAID-PADU, DFAT-INOVASI, DFAT-PRISMA, UN HABITAT, dan lainnya. Staf dari kantor MADANI di Jakarta, bersama dengan beberapa koordinator lapangan proyek yang sudah tidak aktif, mempresentasikan pendekatan MADANI, hasil, dampak, serta pelajaran yang dipetik dan praktik baik di Jawa Timur. Mitra pembangunan menyatakan minatnya untuk menggunakan Indeks Kinerja Organisasi (IKO) yang direkomendasikan oleh USAID sebagai alat untuk menilai dan memperkuat kapasitas organisasi masyarakat sipil. Para pihak yang hadir juga menyatakan minat mereka pada inovasi pengelolaan sampah MADANI yang diuji coba di Gresik dan usaha memperkuat Badan Usaha Milik Desa (BUMDes) melalui partisipasi masyarakat seperti yang dikembangkan di Sumenep.